Apa sebenarnya Shimano Cues?
Shimano Cues adalah rangkaian komponen drivetrain dan rem baru yang akan menggantikan kumpulan grupset Alivio, Acera, dan Altus yang sudah ada. Selain itu juga akan menggantikan Deore versi 10 dan 11 Speed. Jadi dalam Shimano Cues, akan ada 3 variasi grupset yaitu 9 speed, 10 speed dan 11 speed.
Cues sendiri adalah singkatan dari Creating Unique Experience. Artinya menciptakan pengalaman yang unik.
Shimano Cues Mengubah Hierarki ?
Berdasarkan informasi yang kami dapat dari situs resmi Shimano, Groupset ini baru tersedia untuk shifter dengan tipe SL atau Shift Lever yang biasa digunakan pada Sepeda MTB, Hybrid, Urban dan E-bike.
Namun untuk saat ini kami belum bisa memastikan apakah seri lama seperti Alivio, Acera, dan Altus akan benar-benar dihilangkan, atau nantinya akan tetap ada dengan variasi low budgetnya. Karena sampai saat ini informasi yang beredar belum resmi dari Shimano. Namun diperkirakan Shimano Cues ini akan hadir ke Indonesia pada Quartal 4 tahun 2023 ini.
Shimano Cues juga sudah menggunakan teknologi Linkglide yang memiliki daya tahan 3x lebih lama dibanding Hyperglide. Perpindahan gigi yang lebih halus, menjadikan teknologi Linkglide ini dapat memperpanjang umur komponen secara keseluruhan. Shimano menyediakan sproket yang lebih tahan lama, profil gigi kaset yang diperbarui, dan perpindahan gigi yang mulus.
Groupset ini kompatibel pada berbagai macam sepeda, mulai dari Urban Bike, MTB, Hybrid Bike, dan E-bike
Upgrade Groupset Kamu
Jika benar Groupset terbaru ini akan hadir pada akhir kuartal tahun ini, menurut kami akan menjadi gebrakan untuk Shimano pada seri mid-low nya. Dengan durability yang lebih baik dari sebelumnya. Sangat worth it bagi kita yang ingin upgrade dan merasakan teknologi dari seri kelas atas.