25 Nov 2020 / Tips & Trick

Panduan Memilih Sepeda Gunung Terbaik Untuk Aktifitas Harian

Memilih sepeda gunung yang cocok bagi SobatSS tentunya sangat penting. Dimana sepeda gunung saat ini masih jadi produk paling diminati oleh sebagian besar pecinta sepeda. Bentuknya yang sangar serta sedikit complex, bikin para pesepeda baru ataupun lama jatuh cinta dengan sepeda gunung. Karenanya, walaupun terkadang penggunanya bukan orang yang suka blusukan, sepeda gunung tetap jadi pilihan utama.

Tapi, apakah sebetulnya sepeda gunung bisa dipakai untuk kegiatan sehari-hari? Tentu saja bisa, berikut ini kami berikan panduan memilih sepeda gunung terbaik untuk dipakai aktivitas sehari-hari.

  1. Menggunakan Frame Hardtail
memilih sepeda gunung terbaik 2020
Dominate A-One Comp

Frame sepeda dengan jenis hardtail atau tanpa menggunakan suspensi belakang sangat cocok untuk berjalan di atas aspal. Ini dikarenakan, frame hardtail akan mengurangi tekanan kebawah yang dihasilkan saat gowes. Karena tekanan seperti ini akan memperlambat irama gowesan dan menyerap banyak tenaga. Contoh sepedanya antara lain adalah Polygon Cascade, United Clovis, Dominate A-One Comp dan masih banyak lagi.

Harga sepeda gunung untuk varian ini cenderung beragam dan terjangkau. Jadi SobatSS tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk mendapatkannya. Kalian bisa mendapatkan sepeda ini mulai dari harga 3juta-an saja. SobatSS bisa cek berbagai pilihannya di website serbasepeda.com.

2. Menggunakan Fork Suspensi dengan Travel Rendah dan Fitur Lockout

Fork suspensi juga salah satu yang bikin lelah saat gowes. Ini dikarenakan akan memberikan tekanan ke bawah yang cukup berarti saat gowes. Tapi sebetulnya fork suspensi juga penyelamat saat bertemu dengan lubang, polisi tidur ataupun rintangan lainnya. Karena itu, fork suspensi bukanlah hal yang harus dihindari untuk penggunaan sehari-hari. Yang penting travelnya tidak terlalu tinggi (max. 120mm) dan memiliki fitur lockout untuk mengurangi tekanan kebawah.

Jika ingin sepeda gunung dengan kriteria seperti ini, SobatSS bisa melirik Polygon Xtrada United Detroit, dan yang sejenisnya. Pilihan lainnya adalah mengganti fork bawaan sepeda kalian dengan fork yang dimaksud seperti SR Suntour XCM SF13 HLO T100mm Untuk melihat-lihat pilihan lainnya, SobatSS bisa kunjungi toko SerbaSepeda yang terdekat dengan lokasi kalian.

3. Maksimalkan Tekanan Ban atau Ganti Ban

Ban sepeda gunung yang memiliki motif knobby atau yang biasa kita sebut ban pacul. Ini adalah salah satu faktor yang bikin begel juga saat di atas aspal. Soalnya ban seperti ini memang tidak seharusnya berada di atas aspal.

Tapi, kita bisa melakukan sesuatu hal biar laju sepedanya makin ringan. Yaitu, maksimalkan tekanan ban. Di atas aspal, tekanan yang biasa digunakan adalah 50-75 PSi untuk sepeda commuting. Nah, kalian bisa memompa bannya sampai mendapatkan tekanan tersebut. Jangan lupa gunakan pompa dengan gauge, agar SobatSS bisa mengetahui tekanan udaranya.

Di lain sisi, kalian bisa mengganti ban sepedanya dengan motif invert seperti yang biasa dipakai di sepeda touring pada umumnya seperti Kenda Kwest, CST Traveller, Maxxis Detonator dan lainnya. Kalian bisa cek pilihan-pilihannya di website SerbaSepeda.com ataupun datang ke toko.

Nah itulah panduan memilih sepeda gunung terbaik untuk aktivitas harian agar sepeda gunung kalian bisa menjadi nyaman diatas aspal. Semoga berguna.