29 Dec 2022 / Product Knowledge

Rekomendasi Fullsus Mulai 2 jutaan!

Tidak terasa beberapa hari lagi kita sudah ada di penghujung tahun ya! Di tahun 2023 ini, alangkah baiknya kita memiliki niat dan tujuan yang baik untuk memulai tahun.. Niat dan tujuan yang baik, bisa kita mulai dengan resolusi hidup yang lebih sehat nih! Sekarang kami akan spill ke SobatSS sekalian, rekomendasi sepeda fullsus mulai 2 jutaan aja nih! Singkatnya, untuk kamu yang sering melewati medan tidak rata, jalanan rusak berlubang, maka sepeda fullsus bisa menjadi pilihan di daftar whishlist sepeda kamu. 

Rekomendasi Fullsus Harga 2 Jutaan

Kita langsung mulai aja untuk sepeda fullsus diharga 2 jutaan, ada Element Costa. 

Sepeda fullsus ukuran 24” ini sangat cocok untuk kalangan remaja pemula yang ingin menjajal jenis sepeda yang lebih tinggi dari sepeda sebelumnya. Sepeda fullsus ini cocok untuk pengguna dengan tinggi maximal 160cm ya. Kita bahas untuk spesifikasi singkatnya: Element Costa dibekali dengan frame berbahan steel.

Karena fullsus, maka pada bagian tengah frame terdapat sebuah rearshock tipe coil, dengan panjang eye to eye 140mm, kemudian untuk forknya sendiri, Element Costa menggunakan fork dari Ion dengan ketinggian travel 95mm. 

Turun ke bagian penggerak, Element Costa dibekali dengan 3 x 8 speed dengan FD dari Shimano TZ dan 8 speed dari Shimano Tourney. Sepeda fullsus ini sudah dilengkapi dengan pengereman yang cukup baik, yaitu pengereman cakram mekanik. Terakhir untuk sepeda ini dibekali dengan ukuran ban 24 x 2.00

Rekomendasi Fullsus Harga 4 Jutaan

Sepeda fullsus di harga 4 jutaan ini cocok untuk pesepeda dewasa yang mau nambah atau lagi cari tantangan baru di dunia pesepedaan. Sepeda yang kami maksud adalah Thrill Oust 1 T120. untuk spesifikasi singkatnya adalah sebagai berikut : pada bagian frame, sepeda fullsus ini dibekali dengan frame berbahan alloy, untuk rearshock yang disematkan yaitu bertipe coil, dengan panjang eye to eye 190mm.

Kemudian untuk fork yang digunakan yaitu dari zoom, dengan ketinggian travel 120mm dan sudah dilengkapi dengan fitur lockout. Lanjut ke bagian drivetrain. Thrill Oust 1 dibekali dengan 3 x 8 speed dari Shimano Tourney. Kemudian untuk pengeremannya sudah dibekali dengan pengereman terbaik yaitu pengereman hidrolik dari Shimano. 

Ohiya, tidak lupa pada bagian ban sepeda ini hadir dengan ukuran ban 27.5 x 2.10 dari Vee Rubber. 

Rekomendasi Fullsus Harga 9 Jutaan

Selanjutnya, di harga 9 jutaan ini bisa dibilang pesepeda yang sudah memiliki pilihan yang mantab untuk terjun ke dunia sepeda fullsus nih. Dengan spesifikasi yang cukup mumpuni, pasti mencuri hati kamu! Kita langsung bahas untuk spesifikasinya ya. Dibekali dengan frame berbahan alloy, dan disematkan sebuah rearshock dari DNM AD 38 dengan panjang eye to eye 200mm. Untuk rearshock sepeda ini sudah dibekali dengan rearshock tipe air suspension dan sudah lockout ya.

Lanjut ke bagian fork hadir dengan fork dari RST Alpha, dengan ketinggian travel T140 yang sudah lockout. Turun ke bagian penggerak, sepeda fullsus ini dibekali dengan groupset dari Shimano Deore 1 x 10 speed. Kemudian untuk pengeremannya, pastinya sudah dibekali dengan pengereman terbaik yaitu pengereman hidrolik dari Shimano. 

Pada bagian bannya, hadir dengan ban yang cukup lebar dengan ukuran 27.5 x 2.35 dari  Maxxis Forekaster 

Rekomendasi Fullsus Harga 9 Jutaan

Rekomendasi terakhir ada Polygon Siskiu D5, siapa yang tidak kenal dengan fullsus dari polygon ini ? sepeda fullsus dengan spesifikasi menengah atas ini, memang bisa menjadi pilihan bagi rider yang mau next level menggunakan sepeda fullsus untuk dijajal di medan offroad.

Polygon Siskiu D5 memiliki spesifikasi sebagai berikut: sudah menggunakan frame berbahan alloy, dan dibekali dengan rearshock dari Suntour Raidon air suspension yang sudah lockout, dengan panjang eye to eye 190mm. Polygon Siskiu D5 hadir dengan groupset dari Shimano Alivio 2 x 9 speed. Lalu untuk pengeremannya juga yang terbaik, yaitu pengereman hidrolik dari Shimano. 

Pada bagian bannya, cukup lebar yaitu 27.5 x 2.25 dari Entity Spiderbait.  Jadi, itu dia tadi rekomendasi sepeda fullsus untuk kamu yang punya resolusi hidup sehat di awal tahun 2023 nanti nih! 

Kira-kira dari ke 4 pilihan tadi, pilihan kamu jatuh ke yang mana nih ? komen di bawah yuk dan sertakan alasannya! Untuk kamu yang tertarik sm produk yg sudah kami spill tadi, bisa cek ke kolom deskripsi ya! Sudah kami sertakan di sana ya. Pembelian via marketplace juga akan kami sertakan juga.