31 Mar 2021 / Tips & Trick

Inilah Akibatnya Kalau Pakai Sepeda Lipat Di Medan Off-Road

Popularitas sepeda lipat memang sedang menanjak saat ini dimana SobatSS bisa melihat banyak pengendara sepeda lipat di jalan. Tak bisa dipungkiri memang portabilitas dari sepeda lipat membuat sepeda ini menjadi primadona.

Namun banyak pesepeda pemula yang menggunakan sepeda lipat sering menganggap sepele dan tanpa rencana saat menggunakan sepeda lipat. Padahal sepeda lipat hanya dapat digunakan di perkotaan karena menggunakan ban tipe slick atau semi slick.

Namun apa akibatnya jika pakai sepeda lipat di medan off road? cek saja videonya di bawah ini.

Salah satu akibat jika sepeda lipat atau sepeda urban (dalam kota) terlalu sering dipakai di jalan rusak atau off-road. Sepeda dengan roda menggelembung seperti itu sangat tidak nyaman dipakai.

ini akibat pakai sepeda lipat di medan off road

Padahal, komponen ban sangat penting untuk kenyamanan bersepeda. Ban sepeda menjadi satu-satunya komponen yang kontak dengan tanah sehingga cukup berpengaruh pada kenyamanan dan peforma saat digunakan.

Setiap jenis ban sepeda memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Ban sepeda yang bagus akan memberikan peningkatan kecepatan dan kenyamanan dan kontrol bersepeda.

Untuk medan offroad harus memakai ban sepeda gunung yang dirancang khusus untuk melewati jalan off-road, dan memiliki kembang, pola, tapak untuk mencengkram dan memberikan pegangan di jalan tanah, lumpur, atau berbatu. Ban sepeda gunung yang baik akan memberikan rolling resistance yang rendah, cengkeraman yang baik, perlindungan terhadap tusukan benda tajam, dan memberikan tingkat pantulan yang akan meningkatkan kualitas perjalanan kita.

sepeda lipat di medan

Ban sepeda gunung berdiameter 26-29 inci. Diameter paling populer yakni 26″ (inch/in) dan 27,5″. Namun diameter 29″ juga banyak digunakan.

sepeda lipat di medan

Sedangkan ban sepeda lipat berdiameter 16 inci dan 20 Inci, cukup kecil jika dibandingkan ban sepeda gunung bukan jika digunakan di medan offroad tentu dampaknya akan buruk. Maka jangan pakai sepeda lipat di medan off-road.

Agar sepeda kamu awet maka harus memperhatikan tipe sepeda dan ban sepeda yang digunakan, jangan menggunakan yangg bukan peruntukannya.

Baca Juga — Ban Sepeda Lipat 16 Inci VS 20 Inci Mana Yang Lebih Bagus?

Serbasepeda ingin membagikan tips bagi kamu yang ingin membeli ban agar dapat memilih ban sepeda yang cocok, efektif dan efisien, kita perlu melihat hal-hal apa saja yang bisa membedakan ban yang satu dengan ban yang lainnya.

1 . Pastikan ukuran ban sepeda

Ukuran ban sepeda gunung pada umumnya yang digunakan adalah diameter 26 inch. Selain ukuran 26 inch, ada juga yang berdiameter 29 inch. Jadi ketika hendak mengganti ban sepeda, pastikan ukurannya 26 inch atau 29 inch. Selain ukuran diameter, juga perhatikan lebar tapak ban sepeda. Untuk kegiatan cross country / XC atau all mountain / AM biasa digunakan ban dengan lebar tapak 1.8 inch sampai 2.4 inch. Sedangkan untuk kegiatan freeride dan downhill, biasa digunakan ban dengan lebar tapak 2.5 inch sampai 3.0 inch.

2. Pilih kembang ban yang tepat

Karakteristik kembang ban sepeda, sama dengan kembang atau model ban sepeda motor. Jika lebih sering bersepeda di jalan aspal, ban dengan tipe slick adalah pilihan yang tepat. Permukaan ban yang halus akan membuat sepeda ringan dikayuh.

Sedangkan apabila track yang akan dilalui adalah kombinasi permukaan, termasuk beton, singletrack aspal, halus atau sesekali kerikil dan makadam, tipe knop semi-slicks lebih cocok untuk digunakan.

Dan apabila seringkali dipakai untuk dirtjump, freeride atau downhill membutuhkan ban sepeda gunung untuk traksi dalam kondisi beragam. Maka pilihannya adalah kembangan yang lebih agresif.

Jika sudah menjadi hobi dan sering gowes dengan medan yang beragam, ada baiknya memiliki beberapa tipe ban agar kenyamanan bersepeda tidak terganggu.

3. Daya tahan ban sepeda

Faktor lain yang harus diperhatikan adalah daya tahan ban. jika jarak tempuh setiap hariya lumayan jauh da melewati jalan yang mungkin ada kaca atau paku atau batu tajam sepanjang track, tentunya perlu dipilih ban yang memiliki ketahanan lebih kuat.

4. Berat ban sepeda

Berat ban sepeda ini sangat berpengaruh jika sudah menjadi pembalap sepeda yang profesional. Makin ringan makin bagus tentunya.

Bagi kamu yang membutuhkan ban luar sepeda berkualitas bisa langsung ke toko sepeda kami Dengan alamat di link berikut ini atau bisa beli melalui serbasepeda.com karena ada promo GRATIS ONGKIR dan GRATIS SERVIS SELAMANYA.