03 Sep 2022 / Product Knowledge

Kumpulan Sepeda Gravel Terbaru dan Termurah!

Saat ini, minat untuk sepeda gravel semakin meningkat setiap harinya! Biasanya sepeda gravel yang hadir di pasaran dibanderol cukup mahal. Berkembangnya waktu, kini sudah banyak varian sepeda gravel dengan harga terjangkau loh! Pembahasan kali ini yaitu kumpulan sepeda gravel terbaru & termurah! Ada 3 pilihan yaitu Genio Scappa, Genio Scappa GX dan Element FRC 38 versi Gravel!

kita langsung masuk ke pembahasan spesifikasi tiap produk yuk!

Genio Scappa & Genio Scappa GX

Saat ini, Genio Scappa hadir dengan 2 tipe yaitu Genio Scappa & Genio Scappa GX! Perbedaan yang signifikan dari kedua tipe adalah dari bahan framenya. Untuk Genio Scappa hadir dengan bahan steel, sedangkan untuk Genio Scappa GX hadir dengan bahan alloy.

Untuk Genio Scappa menjadi peringkat pertama kumpulan sepeda gravel terbaru dan termurah! dibanderol dengan harga termurah 2 jutaan, kamu sudah mendapatkan sepeda gravel dengan spesifikasi frame dan fork berbahan steel yang kuat dan tahan banting, 2 x 8 pilihan kecepatan dari Sensah Reflex, pengereman cakram mekanik, dan ukuran ban yang cukup besar dari Compass dengan ukuran 700 x 38C.

Sedangkan untuk Genio Scappa GX dibanderol dengan harga 4 jutaan, kamu akan mendapatkan sepeda gravel dengan spesifikasi frame dan fork berbahan alloy, 2 x 9 pilihan kecepatan dari Sensah Ignite, pengereman cakram mekanik, dan ukuran ban yang cukup besar dari Compass dengan ukuran 700 x 38C.

Element FRC 38 versi Gravel

Jika sebelumnya FRC 38 hadir dengan jenis Road Bike, kali ini Element melahirkan versi line up terbaru dengan tajuk Gravel untuk FRC 38 nih! Spesialnya, kamu akan mendapatkan bonus langsung rak depan dan belakang loh SobatSS! Element FRC 38 ini dibanderol dengan harga 4 jutaan aja! dengan spek mumpuni di kelasnya, ditambah kamu bakal dapet bonus bagasi depan dan belakangnya juga loh! Jadi paket lengkap banget nih! 

Element FRC 38 Grvale

Element FRC 38 Grvale

Untuk spesifikasinya, Element FRC 38 dibekali dengan 2 x 9 pilihan kecepatan dengan Sensah Ignite untuk FDnya, dan Shimano Altus untuk bagian RDnya, pengereman cakram mekanik, dan ukuran ban yang cukup besar dari Compass dengan ukuran 700 x 38C.

Dari rekomendasi sepeda tadi, kira-kira sepeda mana yang udah nyantol di hati nih ? untuk update promo terbaru seputar sepeda, bisa langsung kepoin instagram kita ya!