09 Aug 2020 / Inspiration

Mitos & Fakta Frame Carbon, Frame Ter-ringgan?

Fakta frame carbon nomor satu yakni saat ini frame carbon cukup banyak dijumpai pada sepeda-sepeda yang ada di pasaran. Jika kita perhatikan trend persepedaan di tanah air, Sepeda dengan Frame Carbon semakin sering dijumpai dari tahun ke tahun. Tidak sedikit pula mitos yang berkembang di kalangan goweser mengenai Frame Carbon.

Berikut kami berikan 5 mitos & fakta frame carbon.

Dimulai dari nomer 5.

Mitos #5 : Frame Carbon Memerlukan Perawatan Extra

fakta frame carbon
Sumber : bicycling.com

Faktanya setiap frame pada sepeda dengan material apapun pasti memerlukan perawatan. Bahkan untuk alloy yang dianggap paling awet, tetap memerlukan perawatan untuk mencegah korosi dan oksidasi.

Pada dasarnya perawatan frame carbon sama dengan material lain seperti alloy dan steel, yaitu dengan menjaga kebersihan dan hindari dari kondisi lingkungan atau penyimpanan yang ekstrim, misalnya disimpan di tempat lembab atau terjemur matahari terik.

 Mitos #4 : Frame Carbon tidak bisa diperbaiki

Faktanya material frame carbon adalah material yang bisa diperbaiki, namun memang memerlukan kemampuan dan pengetahuan khusus. Secara online di beberapa website kami sempat melihat jasa perbaikan Frame Carbon.

Reparasi Frame Carbon
Sumber : TOML Reparation

Karena pembuatannya menggunakan lembaran Carbon dan resin, memungkinkan adanya proses “menambal” bagian-bagian yang rusak. Tapi sekali lagi, ini hanya dapat dilakukan dengan bahan, teknik dan kemampuan khusus ya SobatSS. perbaikan yang kurang tepat bisa memperburuk kerusakan.

Mitos #3 : Hanya Carbon yang memiliki Umur Pakai

Frame Carbon Retak
Sumber : donsbikeshop.com

Faktanya, tiap material sepeda baik carbon, alloy, titanium dan steel pasti memiliki umur dan estimasi pemakaian, misalkan untuk alloy umur efektifnya berkisar 5-7 tahun.

Sama hal nya dengan material lain, carbon juga memiliki masa pakai rata-rata 5-7 tahun, namun bukan berarti setelah 5 tahun frame akan rusak ya SobatSS, tapi secara sedikit demi sedikit akan semakin berkurang kekuatannya dan pada akhirnya timbul retak dan akhirnya patah. Namun hal ini sangat dipengaruhi oleh gaya berkendara dan tekanan pada frame dalam jangka panjang.

Jadi sangat wajar dan masuk akal ya apabila pabrikan sepeda memberikan garansi frame 5 tahun untuk semua jenis material frame.

Untuk beberapa produsen sepeda, carbon diproduksi dengan resin yang berkualitas tinggi, dan sanggup memberikan lifetime warranty atau garansi seumur hidup untuk frame carbon yang mereka produksi.

Jadi dapat disimpulkan bahwa belilah frame carbon dengan garansi yang jelas, agar gowes bebas was-was dan menyenangkan. Tidak kalah dengan brand luar, kebanyakan sepeda carbon brand lokal dibekali garansi frame 5 tahun loh SobatSS.

Mitos #2 : Frame Carbon lebih ringan

Super Magnesium Alloy Frame
Sumber : newatlas.com

Secara umum, memang carbon diciptakan untuk memperoleh hasil frame yang memiliki bobot lebih ringan dibanding material lain.

Namun faktanya, banyak dijumpai banyak frame alloy yang memiliki bobot lebih ringan dibandingkan frame carbon. Hal ini bisa terjadi karena 2 faktor, yaitu Frame carbon yang dibuat dengan resin dan carbon layer yang berkualitas rendah, sehingga membutuhkan ketebalan lebih untuk menghasilkan frame dengan ketahanan tertentu atau frame alloy yang di produksi dengan material kualitas tinggi atau premium, misalkan alluminium seri 7 dan modifikasinya.

Mitos #1 : Frame Carbon paling ringkih

Broken Specialized Frame
sumber : google document

Mitos ini paling banyak ditemui dan didengar di kalangan persepeda, bahwa frame dengan material carbon memiliki kekuatan paling rendah. Faktanya frame carbon yang di produksi dengan metode dan kualitas bahan yang baik akan memiliki daya tahan yang lebih kuat dan bobot yang lebih ringan dibanding material lain.

Kita lihat percobaan Santa Cruz berikut ini ya SobatSS.

Di video ini kita dapat melihat perbandingan uji kekuatan antara frame carbon dan alloy.

Terlihat bahwa dari berbagai test, versi carbon memiliki daya tahan melebihi versi alloy. Jadi tidak perlu lagi ragu dengan kekuatan frame carbon ya. Mengingat saat ini teknologi pembuatan carbon sudah cukup advance.

Itu dia tadi mitos dan fakta frame carbon yang sering ditemui jika berhadapan dengan frame bermaterial carbon.

Kesimpulannya, tiap frame sepeda diproduksi dengan kualitas material dan pengerjaan yang berbeda. Tidak semua carbon sama, begitu pula dengan alloy, steel dan titanium.

Frame carbon sangat dapat diandalkan dari segi bobot dan sifatnya yang stiff, selama ditunjang dengan garansi frame yang memadai. Oh iya untuk sepeda-sepeda berbahan carbon di SerbaSepeda, semua dilengkapi garansi frame 5 Tahun loh.

Semoga artikel mitos dan fakta frame carbon ini bisa menambah pengetahuan kita semua mengenai frame carbon ya SobatSS.

Ingat Sepeda? Ya, SerbaSepeda.com